Senin, 05 Juni 2017

Gelar Aksi, FPSH SMAN 1 Kawali Peringati Hari Pancasila


Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM SMAN 1 Kawali menggelar aksi dalam kegiatan Pekan Pancasila yang dilaksanakan sejak tanggal 29 Mei sampai tanggal 4 Juni 2017. Kegiatan ini bertema “ Pelajar Keren, Cinta Pancasila “ Tema ini diorientasi dari tema peringatan Hari Pancasila yaitu Saya Indonesia, Saya Pancasila.

Kegiatan yang dilakukan oleh Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM SMAN 1 Kawali yaitu Penayangan Salindia (Power Point) yang dibuat oleh Menteri hukum dan HAM Yasona H. Laoly dengan materi Sejarah Singkat Lahirnya Pancasila, dalam pemaparannya disampaikan oleh Duta Hukum dan HAM Jawa Barat sekaligus Ketua Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM SMAN 1 Kawali, Nandi.

Aksi lain Forum Pelajar Sadar Hukum dengan bentuk sosialisasi pemasangan paflet sejarah pancasila dimading sekolah dan pembagian pamflet kepada Siswa-siswi SMAN 1 Kawali. Tidak terlepas aksi dimedia Sosial, “ Kegiatan sosialisasi kami dalam bentuk daring, bisa dilihat dimedsos Instagram @fpshsmansaka”. Rizki Aif Firmansyah Kepala Divisi Pembinaan Bhinneka Tunggal Ika dan Pancasila FPSH SMAN 1 Kawali.

Kegiatan ini dilaksanakan selain karena program kerja FPSH, juga sangat didukung oleh Sekolah, dalam sambutannya Wakil Kepala Sekolah SMAN 1 Kawali Bidang Kesiswaan, tanggal 1 Juni 2017. “ Kita sebagai generasi muda harus membentengi diri dengan hal-hal positif, kami harapkan kegiatan ini terus berlangsung dari tahun ke tahun dan juga kita harus membatasi diri dengan hal-hal yang tidak diinginkan saat kita bermain didunia maya, jangan sampai terjebak, kalian kader utama perubahan dan aksi nyata ini”

Untuk meningkatkan rasa cinta tanah air, Divisi Pembinaan Bhinneka Tunggal Ika dan Pancasila memutar Film Pendek tentang Kebhinnekaan Indonesia dari Sabang sampai Merauke dan Pemutaran Cuplikan Pidato Ir. Soekarno saat tanggal 1 Juni 1945 dan dilanjutkan pemaparan materi dari Duta Hukum dan HAM Jawa Barat. “Kami tergugah untuk membuat acara ini agar pancasila ini bukan hanya tau jadi, tapi tau sejarah panjang perumusannya” Lanjut Rizki.

Semoga kegiatan ini bisa menjadi ajang untuk menanamkan dan mengamalkan butir butir Pancasila dikalangan remaja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar